Kegiatan ekstrakurikuler Tari Kreasi dan Tradisional di SDN Lebak Bulus 07 dilaksanakan setiap minggu dengan materi yang mencakup pembelajaran tari tradisional dan kreasi oleh kelas 1 sampai kelas 6. Kegiatan ini tidak hanya berfokus pada aspek seni, tetapi juga bertujuan untuk membentuk karakter siswa melalui kedisiplinan, kerjasama, dan penghargaan terhadap budaya.

Tari sebagai bentuk ekspresi seni sangat penting dalam pembentukan karakter anak-anak, karena melalui tari, siswa dapat belajar tentang kerja sama, keindahan gerakan, serta penguatan rasa cinta tanah air.

Tujuan ekstrakurikuler tari kerasi dan tradisional di SDN Lebak Bulus 07 Pagi adalah sebagai berikut.

  • Mengenalkan Tari Tradisional Indonesia
    Memberikan pemahaman dan penghargaan terhadap tarian tradisional dari berbagai daerah di Indonesia, seperti tari Jaipong, tari Saman, tari Pendet, dan lainnya.
  • Mengembangkan Kreativitas Siswa
    Melalui tari kreasi, siswa diberi kesempatan untuk mengembangkan ide dan gerakan mereka sendiri, sehingga mereka dapat lebih bebas dalam berekspresi.
  • Meningkatkan Disiplin dan Kerja Sama
    Dalam berlatih tari, siswa belajar untuk disiplin dalam mengikuti arahan pembina dan bekerja sama dalam kelompok, terutama dalam kelompok tari yang melibatkan gerakan yang serentak.
  • Menumbuhkan Cinta Budaya dan Identitas Bangsa
    Mendorong siswa untuk lebih mencintai budaya Indonesia dan melestarikan kekayaan seni tari tradisional sebagai bagian dari identitas bangsa.

Ekstrakurikuler Tari Kreasi dan Tradisional di SDN Lebak Bulus 07 telah berjalan dengan baik dan memberikan manfaat yang besar bagi siswa. Tidak hanya dalam aspek seni dan budaya, tetapi juga dalam pembentukan karakter dan keterampilan sosial siswa. Melalui tari, siswa belajar untuk disiplin, kreatif, dan berkolaborasi dalam kelompok. Ekstrakurikuler ini sudah banyak mengikuti lomba-lomba dan berhasil memenangkannya.

Ke depannya diharapkan ekstrakurikuler tari ini dapat terus berkembang dan melibatkan lebih banyak siswa, serta menghasilkan penampilan-penampilan yang lebih beragam dan menarik untuk dinikmati oleh seluruh warga sekolah.

Ari Sukmawati, S.Pd.

Pembina Ekskul Tari Kreasi dan Tradisional

Menari membantu mengekspresikan jiwa yang tidak bisa diurai lewat kata.